INPEX Masela Gaet PGN, PLN, dan Pupuk Indonesia untuk Penjualan Gas dan LNG Abadi
INPEX Corporation melalui anak usahanya, INPEX Masela Ltd., menandatangani tiga kesepakatan awal terkait potensi penjualan gas dan LNG dari Proyek LNG Abadi kepada tiga BUMN Indonesia, yakni PGN, PLN, dan Pupuk Indonesia. Penandatanganan dilakukan bersama mitra kerja INPEX, yaitu Pertamina Hulu Energi Masela (PHE Masela) dan PETRONAS Masela Sdn. Bhd., dalam pembukaan The 49th Indonesia Petroleum Association Convention and Exhibition (IPA Convex) 2025 di ICE BSD, Tangerang.
Kesepakatan tersebut terdiri dari dua Heads of Agreement (HoA) tidak mengikat untuk penjualan jangka panjang LNG ke PT Perusahaan Gas Negara Tbk. (PGN) dan gas alam ke PT Pupuk Indonesia (Persero), serta satu Memorandum of Agreement (MoA) dengan PT PLN (Persero) terkait potensi kerja sama penjualan LNG jangka panjang.
Baca Juga: Optimalkan Pengelolaan Proyek, Badak LNG dan INPEX Masela Sepakati Kerja Sama di Bidang LNG
Langkah ini menunjukkan komitmen INPEX dalam memperkuat perannya di pasar energi domestik sekaligus mendukung transisi energi bersih di Indonesia. Gas dan LNG dari Proyek Abadi dinilai strategis untuk menjawab kebutuhan energi nasional, sekaligus mendukung agenda dekarbonisasi yang tengah dijalankan pemerintah.
"Proyek Abadi LNG juga akan menjadi proyek LNG pertama di Indonesia yang menerapkan Carbon Capture and Storage (CCS) sejak awal produksinya. Pendekatan ini akan memainkan peran penting dalam mendukung target dekarbonisasi nasional Indonesia," tulis INPEX dalam keterangan resm," dikutip Kamis (22/05/2025).
Proyek LNG Abadi yang terletak di Blok Masela telah mendapat persetujuan revisi Rencana Pengembangan (PoD) pada akhir 2023. Proyek ini ditargetkan memiliki kapasitas produksi sebesar 9,5 juta ton LNG per tahun (MTPA), 150 juta kaki kubik standar per hari (MMSCFD) gas pipa, dan 35.000 barel kondensat per hari (BCPD).
(责任编辑:休闲)
- ·Tak Sengaja Makan Daging Babi, Bagaimana Hukumnya dalam Islam?
- ·7 Efek Sering Jalan Kaki, Manfaatnya Bisa Sebagus Ini
- ·Istri Menhub Endang Budi Karya Raih Penghargaan di Kartini Awards 2024
- ·Memprihatinkan, Begini Kondisi Cagar Budaya Jembatan Kereta Terowongan Tiga di Matraman
- ·Pertamina, Petronas, dan SK Earthon Kerja Sama Eksplorasi di Blok Binaiya
- ·罗德岛、谢菲、AA弗吉尼亚景观设计专业offer,如何成功获取?
- ·Kapan Orang Tua Bisa Bawa Anak Potong Rambut di Salon?
- ·7 Efek Sering Jalan Kaki, Manfaatnya Bisa Sebagus Ini
- ·Predator Seksual Reynhard Sinaga akan Dipulangkan dari Inggris, Ungkit Rekam Jejak Perkaranya
- ·Puncak HUT ke
- ·RI Impor Energi USD 40 Miliar Per Tahun, Kok Bisa? Ini Kata Bahlil
- ·广州作品集培训机构哪个好
- ·Memprihatinkan, Begini Kondisi Cagar Budaya Jembatan Kereta Terowongan Tiga di Matraman
- ·Update COVID
- ·Sudah Ada di Indonesia, Bagaimana Cara Mendapatkan Vaksin DBD?
- ·Istri Menhub Endang Budi Karya Raih Penghargaan di Kartini Awards 2024
- ·Surya Paloh Tunjuk Cak Imin Jadi Cawapres Anies, Prabowo Angkat Bicara
- ·Isu Reshuffle Kabinet Menguat, Pengamat: Ini Puncak Kemarahan Jokowi
- ·Menkumham: Ditjen AHU Sudah Terapkan WBK/WBBM dalam Sektor Pelayanan Publik
- ·Kata Jokowi Soal LRT Mogok : Kalau Langsung Bully, Tidak Akan Berani Mencoba Sesuatu